Monday, February 10, 2014

Review Acer Iconia W4: Penerus W3 dengan Upgrade Layar dan Prosesor

Masih ingat dengan tablet Acer Iconia W3? Tablet Windows 8 yang diluncurkan Acer tahun lalu merupakan tablet yang laku di pasaran karena memiliki layar 8 inci dengan resolusi HD, prosesor Intel Z2760 yang cukup bertenaga, dan dibundel dengan Microoft Office 2013 Full Version. Iconia W3 juga dilengkapi dengan keyboard eksternal yang disertakan dalam paket penjualan, sehingga dapat memudahan mengetik dokumen dan email di mana saja.

Nah di tahun 2014 ini Acer meluncurkan Iconia W4 sebagai penerus dari W3. Meskipun sama-sama memiliki layar 8 inci, apa yang berbeda?



Prosesor dan GPU Lebih Canggih
Iconia W4 kini menggunakan prosesor Intel Atom generasi paling baru, yaitu Z3740. Prosesor ini merupakan prosesor quad-core sesungguhnya (peningkatan dibanding dual-core dengan Hyper Threading seperti pada Iconia W3) yang berjalan pada kecepatan 1,33-1,86 GHz. Prosesor Z3740 pada Iconia W4 dan graphic card yang lebih baru (Intel HD Graphics Bay Trail) memiliki kemampuan di atas W3 untuk pengolahan data dan menjalankan aplikasi/game windows. Hal ini  terlihat pada hasil benchmark PC Mark Vantage (5069 vs 2301) Cinebench multiple CPU (3369 vs 1684) dan 3D Mark06 (1827 vs 948) yang lebih unggul dibanding prosesor Z2760 pada Iconia W3.


Layar Ditingkatkan menjadi IPS
Meskipun Iconia W3 telah memiliki layar dengan resolusi HD (1280 x 800 piksel), panel layar yang digunakan masih berjenis TFT, sehingga bila dilihat dari sudut pandang miring, warnanya menjadi sedikit pudar. Masalah ini telah diatasi oleh Acer dengan menggunakan panel IPS (In-Plane Switching) pada Iconia W4, sehingga layar tablet memiliki tampilan warna yang lebih natural dan sudut pandang yang lebih lebar.


Upgrade Modul Kamera
Iconia W3 sebetulnya telah dilengkapi dengan kamera depan dan belakang, tetapi resolusi kedua kamera tersebut masih 2 megapiksel, dan kamera belakang tidak dilengkapi kemampuan autofocus. Acer memutuskan untuk meningkatkan kamera belakang Iconia W5 mejadi 5 megapiksel yang kini telah dilengkapi dengan autofocus, sehingga objek jauh dan dekat (seperti foto makanan, dokumen, atau foto makro) dapat direkam dengan jelas.


Bodi Lebih Ringan dan Perubahan Keyboard
Meskipun didukung oleh banyak peningkatan fitur, uniknya W4 memiliki berat yang lebih ringan (412 gram) dbanding pendahulunya (499 gram) sehingga lebih mudah untuk dibawa kemana-mana. Acer juga melakukan perubahan desain keyboard pada W4. Keyboard Iconia W4 mengandalkan koneksi bluetooth untuk terhubung dengan tablet.


Fitur Lain
Fitur-fitur lain yang dimiliki Acer Iconia W4 antara lain koneksi WiFi pada jaringan 802.11 a/b/g/n, bluetooth versi 4.0 yang hemat energi, slot microSD untuk menambah memori, microHDMI untuk menghubungkan tablet ke proyektor atau layar lain, serta micro USB yang dapat mengenali harddisk eksternal dan flashdisk. Jangan lupa, Iconia W4 juga masih dibundling dengan Microsoft Office Home and Student Full Version gratis (termasuk Word, Excel, Power Point, dan One Note). Iconia W4 juga dilengkapi dengan baterai yang mampu bertahan untuk memutar video sampai 8 jam.


Slot microSD dan microHDMI pada Iconia W4

Kesimpulan dan Harga
Acer Iconia W4 merupakan tablet yang memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan pendahulunya maupun dengan tablet windows lainnya. Dengan harga di kisaran Rp 4,9 juta (kapasitas 32GB) Anda dapat memperoleh tablet Windows 8.1 yang ringan, baterai tahan lama, prosesor quad core, dengan konektivitas lengkap (HDMI, bluetooth, Wi-Fi, microSD, microUSB), dan kamera 5 MP+autofocus. Jangan lupa juga dengan harga tersebut, Acer sekaligus memberikan bundling keyboard bluetooth dan program Microsoft Office.

5 comments:

  1. apakah acer w4 baterai dapat diganti jika sudah mengalami kerusakan..thanks..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Handhy, Acer W4 baterainya bisa diganti, tetapi melalui service center resmi Acer, karena tidak user-removable seperti baterai laptop kebanyakan yang dapat dibuka-pasang oleh penggunanya

      Delete
  2. kalau layar ini tidak bisa menyala sama sekali apakah penyebabnya ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Layar tidak menyala banyak penyebabnya, mulai dari kerusakan pada tombol power, terputusnya kabel daya untuk layar, kerusakan panel layar, sampai gangguan pada CPU. Saran saya, jangan coba perbaiki sendiri tapi hubungi service center Acer terdekat, atau Acer Contact Center 1500-155. Semoga bisa diatasi ya...

      Delete
  3. Kami Hadir Untuk Anda. Spesial Harga Promo Terbaru & Mudah,Aman Dan Terpercaya Di Alpha Shop : Produk yang Kami Tawarkan Semuanya Asli Original,HP,Laptop,Camera, Dll.
    Hub/Sms/ Hotline; 0857-31125055
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J2 Prime Rp.1.000.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J7 Pro Rp.2.000.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy A8 Rp.3.500.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy S9 64GB Rp.6.000.000
    Ready Stock ! Samsung Galaxy S8 Plus 64GB Rp. 5.000.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy A8 Star Rp.5.000.000
    Ready Stock ! Samsung Galaxy S7 Rp.2.500.000
    Ready Stock ! Samsung Galaxy Note Edge 32GB/3GB Rp1.500.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J2 Core Rp 500.000,-
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J5 Prime Rp.1.500.000
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J3 Pro Rp. 1.000.000
    Ready Stock ! Samsung Galaxy J7 Prime Rp. 1.500.000
    Ready Stock ! Vivo Y8 1 Rp.1.500.000,-
    Ready Stock ! Vivo Y8 3 Rp.1.500.000
    Ready Stock ! Vivo Y7 1 Rp.1.000.000,-
    Ready Stock ! Vivo V7 Plus Rp. 1.700.000.
    Ready Stock ! Vivo V7 Rp. 1.500.000,-
    Ready Stock ! Vivo V5 Plus Rp. 1.500.000,-
    Ready Stock ! Vivo Y69 Rp.1.500.000
    Ready Stock ! Vivo 9 Smartphone 64GB/4GB Rp.2.000.000
    Ready Stock ! Iphone 4S 64GB Rp.1.500.000
    Ready Stock ! Iphone 5S Rp 2.000.000,-
    Ready Stock ! Iphone 6 64GB Rp 6.000.000,-
    Ready Stock ! Iphone 8 Plus 256GB Rp 10.000.000
    Ready Stock ! Iphone X 64GB Rp.12.000.000,-
    Ready Stock ! Iphone 7 Plus 32GB Rp.9.000.000,-
    Ready Stock ! Iphone 3GS 32GB Rp. 1.000.000,-
    Ready Stock ! Acer Aspire E5-476G Rp 4.000.000,
    Ready Stock ! Acer Aspire E S1-432 Rp.2.500.000,
    Ready Stock ! Acer Aspire ONE 72 Rp. 1.500.000,-
    Ready Stock ! Acer Aspire E S1-132 Rp 1.500.000
    Ready Stock ! Acer Aspire E1-471-3234 Rp3.000.000,-
    Cara Order Online Silahkan.
    Isi Forum Pemesanan :
    - Nama Lengkap.
    - Alamat Lengkap.
    - No. Tlpn/HP
    - Kode Pos Daerah Anda.
    - Type Barang.
    - Warna Barang.
    - Jumlah Pesanan.
    Kirim Melalui Via SMS; 0857-3112-5055

    ReplyDelete